Reportase ketujuh

Senin 15 April 2013 diruang 307 gedung Daksinapati berlangsung kuliah Manajemen Pemasaran yang diampu oleh Bapak Amril Muhammad, SE. M.Pd. selaku dosen mata kuliah Manajemen Pemasaran Jasa dalam Pendidikan. Pada hari tersebut ialah pertemuan kedelapan dalam perkuliahan sesuai dengan silabus yang membahas tentang Pengaruh Merk Dagang dan Konsep Nilai. Materi disampaikan kelompok 4 sebagai kelompok penyaji Merek adalah nama atau istilah yang digunakan untuk produk kita. Merk harus mengandung filosofis produk dan memiliki makna. Bagian dari merk yaitu adalah nama merk yang berupa kumpulan huruf, kata, atau angka dan tanda merk yang berupa simbol atau desain yang mewakili merk. Merk dapat menggambarkan jenis usaha, status, lokasi, nama orang, atau sejarah. Karakteristik merk yang baik yaitu merk mampu mengingatkan sesuatu dengan karakteristik produk, mudah dieja, mudah dibaca, mudah diingat, merk dapat diadaptasi oleh produk baru, merk dapat didaftarkan dan dilindungi hak patennya. Tepat pukul 10.30 perkuliahan manaejemen pemasaran pada pertemuan tersebut diakhiri.

0 Response to "Reportase ketujuh "

Posting Komentar